Hukum Idgham Bilaghunnah

Pengertian Hukum Idgham Bilaghunnah

Hukum Idgham Bilaghunnah yaitu suatu hukum tajwid yang terjadi ketika ada Nun Sukun ( نْ ) atau juga tanwin ( ــًــ, ــٍــ, ــٌــ ) yang ketemu dengan huruf hijaiyah lam ( ل ) atau huruf hijaiyah Ro ( ر ), dan dibaca dengan tidak menggunakan suara yang berdengung

  • Bila maknanya adalah dengan tidak [tanpa].
  • Ghunnah maknanya adalah   berdengung.
  • Sementara itu Idgham maknanya adalah meleburkan / menggabungkan satu huruf hijaiyah ke dalam huruf hijaiyah sesudahnya, atau bisa dikatakan dengan istilah di-tasydid-kan.

Cara Membaca Idghom Bilaghunnah

Cara membacanya yaitu dengan cara meleburkan huruf hijaiyah  نْ  atau tanwin [ ــًــ, ــٍــ, ــٌــ ] tersebut menjadi suara huruf hijaiyah sesudahnya yaitu huruf lam /  ل  ataupun huruf ro /  ر, atau dengan cara lafaz yang kedua huruf hijaiyah tersebut seakan-akan  diberi tanda tasydid, dengan tanpa dikuti dengan suara berdengung (ghunnah).

Dengan melihat adanya perbedaan terhadap dengung di atas, maka dapatlah dikatakan bahwasanya Idgham Bilaghunnah merupakan kebalikan [lawan] dari Idgham Bighunnah, yang dibacanya dengan cara berdengung.

Tentang tanda baca Tasydid [masuk ke dalam huruf sesudahnya] dalam hal ini yang dimaksud dalam hukum tajwid Idgham Bilaghunnah yaitu TASYDID HUKUM dan bukanlah TASYDID ASLI . Hal ini sama seperti penjelasan dalam hukum  Idgham Bighunnah.

 Contoh  Hukum Idgham Bilaghunnah

Contoh bacaan idgham Bilaghunnah untuk nun mati / tanwin bertemu huruf lam

مِنْ لَدُنْكِ

Tulisan aslinya adalah min ladunka, tetapi dibaca milladunka

لَطِيْفٌ لِمَا

Tulisan aslinya adalah lathiifun limaa, tetapi dibaca lathiifullimaa

 قَلِيْلٍ لَيُصْبِحُ

Tulisan aslinya adalah qoliilin layushbihu, tetapi dibaca qoliilillayushbihu

ذِكْرٌلِلْعَلِلَيْنَ

Tulisan aslinya adalah dzikrun lil’alilaina, tetapi dibaca dzikrullil’alilaina

Contoh bacaan idgham Bilaghunnah untuk nun mati / tanwin bertemu huruf ra

فَمَنْ رَبُكُمَا

Tulisan aslinya adalah faman robbukumaa, tetapi dibaca famarrobbukumaa

عِيْشَةٍ رَا ضِيَةٍ

Tulisan aslinya adalah ‘iisyatin roodliyatin, tetapi dibaca ‘iisyatirroodliyatin

غَفُوْرٌرَحِيْمٍ

Tulisan aslinya adalah ghofuurun rohiimin, tetapi dibaca ghofuururrohiimin

مِنْ رَبٍ رَحِيْمٍ

Tulisan aslinya adalah min robbin rohiimin, tetapi dibaca mirrobbirrohiimin

Dalam contoh kasus ini ada 2 buah idgham bilaghunnah, yaitu min robbin, dibaca mirrob dan bin rohiim dibaca birrohiim

Contoh Idgham Bilaghunnah Dalam Al Qur’an

Contoh bacaan Idgham Bilaghunnah terdapat banyak dalam Al Qur’an, misalnya :

Surat Al Qariah Ayat 7

Surat Al Qariah 7

Surat Al Humazah Ayat 1

surat alhumazah ayat 1

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*